Career

CETAK LULUSAN YANG RELEVAN DI ERA 4.0, PPSDMPU SUSUN KURIKULUM PRODI PT VOKASI PENERBANGAN

Infopenerbangan.com – Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan Udara (PPSDMPU) kembali melakukan penyusunan Kurikulum Program Studi Perguruan Tinggi Vokasi PenerbanganTahap II  yang berlangsung tanggal 21-23 Maret 2019 bertempat di Hotel Atria Gading Serpong, Tangerang.   

Hadir dalam acara ini, 12 (dua belas) Stakeholder yang bergerak di bidang penerbangan dan 13 (tiga belas) instansi di lingkungan Kementerian Perhubungan, serta menghadirkan 4 (empat) narasumber dari Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi yaitu, Megawati Santoso, R. Desutama Rachmat Bugi Prayogo, Edi Mulyono, dan Rudiyanto.

Ada 4 (empat) program studi yang dibahas kurikulumnya, yaitu Prodi Aviasi dan Studi Aeronautika; Prodi Teknologi Bandar Udara dan Teknologi Rekayasa Bandar Udara; Prodi Teknologi Pemeliharaan Pesawat dan Teknologi Rekayasa Pesawat Udara; serta Prodi Manajemen Bandar Udara.

“Sesuai standar isi pendidikan tinggi, kurikulum suatu program studi harus memuat empat elemen pokok yaitu tujuan (kompetensi/learning outcome), isi dan bahan pelajaran, cara, serta kegiatan pembelajaran, yang implementasi dan realisasinya diwujudkan dalam mata kuliah program studi”, ucap Kepala PPSDMPU, Sri Lestari Rahayu, SH, LLM dalam pidato pembukaannya.

Sri Lestari berharap kurikulum perguruan tinggi akan dapat menghasilkan lulusan yang relevan dengan era revolusi industri generasi ke empat.

“Kurikulum perguruan tinggi tersebut diharapkan dapat menghasilkan lulusan-lulusan yang unggul dan berkarakter serta mempunyai nilai-nilai kebangsaan serta relevan dengan  pembangunan nasional termasuk kebutuhan tenaga terdidik dan terampil di era revolusi industri generasi ke empat”, harapnya. (*)

Tags

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close