Infopenerbangan.com– Dua jet Angkatan Udara India yang berlatih untuk pertunjukan aerobatik bertabrakan di udara, Selasa (19/2), menewaskan salah seorang pilot, kata para pejabat.
Para saksi mata menceritakan bagaimana pesawat itu lepas kendali setelah bersenggolan dan jatuh di dekat daerah perumahan di luar pangkalan udara Yelahanka di kota Bangalore, India selatan.
Sementara itu seorang warga yang berada di darat mengalami luka terkena puing pesawat yang terempas.
Dua pilot sempat menyelamatkan diri melalui kursi pelontar, mereka menderita luka. Sementara satu pilot di pesawat lainnya mengalami luka parah dan meninggal.
“Satu pilot tewas karena cedera fatal dan dua pilot lainnya keluar dari jet canggih Hawk setelah bertabrakan di udara,” bunyi pernyataan Angkatan Udara India, dikutip dari AFP.
Otoritas penerbangan menyelidiki insiden ini, belum diketahui apa penyebab kedua pesawat buatan Inggris itu bisa bertabrakan.
Tim aerobatik Surya Kiran itu akan ambil bagian dalam pameran kedirgantaraan Aero India di Bangalore pada Rabu (20/2/2019).
Insiden ini merupakan kecelakaan pesawat AU India kedua sepanjang Februari. Dua pilot tewas setelah jet Mirage-2000 mereka jatuh di dekat Bangalore pada 1 Februari.