DomestikHot NewsNews

INI PENJELASAN GARUDA INDONESIA TERKAIT PENUMPANG YANG BAWA BOM

 

Infopenerbangan,- Penerbangan Garuda Indonesia GA 7112 rute Medan/Kualanamu – Sabang direncanakan berangkat pada pukul 08.50 WIB Jumat (17/3). Pada saat proses pengecekan penumpang di dalam pesawat oleh petugas ramp  sesaat sebelum take off, salah satu petugas ramp  mendengar seorang penumpang yang duduk di kursi 23K berinisial AAK bergurau mengenai adanya bom pada tas yang dibawa oleh yang bersangkutan di kabin pesawat.

“Sesuai  standar dan peraturan safety yang berlaku, petugas ramp  dan awak pesawat yang bertugas segera berkoordinasi dengan petugas Aviation Security (avsec)  mengarahkan penumpang tersebut untuk turun dari pesawat dan diperiksa lebih lanjut oleh pihak avsec,” jelas VP Corp. Communications Garuda Indonesia Benny S Butarbutar.

Lebih lanjut ia mengatakan pihaknya  juga menjalankan prosedur screening  secara intensif terhadap pesawat GA 7112 tersebut untuk memastikan tidak adanya indikasi keberadaan bom tersebut di dalam pesawat. “Dalam proses screening  tersebut, seluruh penumpang pesawat GA 611 diarahkan untuk menunggu di boarding lounge  hingga proses screening  selesai dilaksanakan,” imbuhnya.

Diakuinya, sehubungan dengan dilaksanakannya prosedur screening  tersebut penerbangan GA 7112 yang seharusnya dijadwalkan berangkat pukul 08.50 baru dapat diberangkatkan kembali pada pukul 10.48 WIB (delay selama 1 jam 47 menit) dan tiba di Sabang sekitar pukul 11.55 WIB. Berkaitan dengan hal tersebut, pihak maskapai juga telah memberikan refreshment  dan kompensasi delay  atas keterlambatan tersebut kepada seluruh penumpang GA 7112.

Berkaitan dengan kejadian tersebut, Garuda Indonesia juga mengimbau kepada seluruh penumpang agar lebih berhati hati dalam mengucapkan kata-kata tentang bom maupun hal terkait lainnya di dalam pesawat karena hal tersebut dapat mengakibatkan konsekuensi terhadap penumpang yang bersangkutan. (*/Eq)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close
gudanggacor
https://bridgejunks.com/ https://crownmakesense.com/ https://brithaniabookjudges.com/ https://hughesroyality.com/ https://rhythmholic.com/ http://konfidence.cz/ https://nfxdigital.com/ https://muscadinepdx.com/ https://oncoswisscenter.com/ https://www.turunclifehotel.com/bandar89/ bandar89 https://www.medboxrx.com/ https://www.kupujmo-lokalno.hr/ https://www.english-chesterfields.co.uk/wp-includes/images/