
Kabar duka dari sektor penerbangan kembali membalut Indonesia. Berdasarkan informasi yang diperoleh infopenerbangan dari salah satu grup percakapan media dalam jaringan, sebuah helikopter jenis PK UAF (Bell206) jatuh di sekitar Bayubiru, Papua.
Para korban jatuhnya helikopter PK UAF (Bell206) telah berhasil di evakuasi dari puing-puing. Namun pilot helikopter Capt Karmana dan ketiga penumpangnya tewas pada peristiwa tersebut.
Padahal ketiga penumpang helikopter sebelumnya sempat dilarikan ke Rumah Sakit Nabire guna mendapatkan pengobatan. Helikopter diketahui hilang kontak 5 NM lokasi Bayabiru.