Infopenerbangan,- Pasca mengalami hard landing di Bandara Soekarno-Hatta, pihak Malaysia Airlines meminta maaf kepada penumpang atas ketidaknyamanan yang terjadi pada Selasa malam lalu.
Dalam pernyataan yang diterima oleh infopenerbangan, pihak maskapai membenarkan Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH725 mengalami pecah ban di bandara Soekarno-Hatta saat bandara diguyur hujan deras.
Pihak maskapai mengatakan seluruh penumpang mendarat dengan selamat dan tidak ada korban yang terluka akibat insiden tersebut.
Malaysia Airlines dan juga otoritas bandara telah bekerjasama untuk memberikan bantuan dan memastikan penumpang dan kru pesawat ditangani dengan baik.
Penerbangan keberangkatan MH724 yang dijadwalkan berangkat dari Jakarta menuju Malaysia pada pukul 07.50 malam (13/6/17) juga telah dibatalkan. Penumpang juga telah dialihkan ke jadwal penerbangan lainnya. Malaysia Airlines menghimbau penumpang agar bersedia untuk melakukan pengecekan jadwal ulang di website resmi mereka www.malaysiaairlines.com (*/NP)