Hot NewsInternasional

Ternyata Puing Pesawat yang Ditemukan di Tanzania Benar Milik Pesawat MH370

Infopenerbangan.com, -Biro Keselamatan Transportasi Australia (ATSB) melaporkan, satu potongan besar sayap yang belum lama ini ditemukan itu “telah dikonfirmasi sebagai bagian pesawat terbang dengan registrasi 9M-MRO dan beroperasi sebagai MH370.”

berita-mh370-terkiniRegistrasi yang terlihat pada potongan bangkai pesawat itu jelas menjadi petunjuk bahwa benar itu merupakan bagian pesawat Boeing 777 milik Malaysia Airlines yang hilang tersebut.

Penyidik telah mengonfirmasi sebelumnya sepotong puing pesawat yang ditemukan Pulau Reunion, Perancis pada Juli 2015 sebagai bagian dari MH370 yang hilang.

Sementara itu, Otoritas Malaysia, Kamis (15/9/2016), mengongirmasi bahwa puing-puing yang ditemukan di dekat Tanzania berasal dari pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang.

mh370-pesawat

Menteri Transportasi Malaysia, Liow Tiong Lai, dikutip dari tribun mengatakan potongan besar benda yang ditemukan Pulau Pemba, lepas pantai Tanzania, Juni 2016 lalu merupakan milik Boeing 777 tersebut.

Seperti yang telah banyak diberitakan beberapa waktu lalu tela ditemukan beberapa bagian lain dari puing-puing yang ditemukan di Mozambik, Afrika Selatan, dan Pulau Rodrigues, Mauritius. (*/eq)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close