Hot NewsInternasionalNews

Alami Gangguan Teknis, Etihad Airways Mendarat Darurat Di Bandara Australia

Infopenerbangan,- Maskapai Etihad Airways melakukan pendaratan darurat di Bandara Adelaide, Australia, pada Sabtu (14/10/2017) pukul 05.00 waktu setempat. Pendaratan itu dilakukan setelah alarm peringatan di kokpit diaktifkan.

Sebagaimana diberitakan ABC Online, Sabtu (14/10/2017), pesawat Etihad Airways yang terbang dari Abu Dhabi ke Sydney itu membawa 349 penumpang. Seluruh penumpang dievakuasi melalui pintu darurat setelah pesawat mendarat di Adelaide.

“Penerbangan Etihad Airways EY450 dialihkan ke Bandara Adelaide setelah terjadi kesalahan teknis pada kipas resirkulasi udara di kargo,” demikian ditulis dalam sebuah pernyataan.

“Pesawat mendarat pada pukul 05.00 (waktu setempat) dan diperiksa oleh para teknisi. Penumpang kemudian dibawa ke terminal untuk menerima sajian makanan ringan sambil menunggu kabar terbaru.”

Akibat kerusakan tersebut, alarm asap yang ada di dalam pesawat diaktifkan. Tak ingin mengambil risiko, perjalanan penumpang dilanjutkan dengan menggunakan pesawat lainnya.

Karena insiden ini, perjalanan pesawat lainnya pun terganggu. Pihak maskapai mengatakan bahwa mereka terpaksa membatalkan penerbangan pesawat EY451 dari Sydney ke Abu Dhabi karena peristiwa tersebut. Etihad Airways akan menjadwal ulang perjalanan penumpang yang dibatalkan.

“Etihad Airways meminta maaf atas ketidaknyamanan ini. Keamanan para penumpang dan kru sangat penting bagi kami,” tuturnya. (*/NP)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close
gudanggacor
https://bridgejunks.com/ https://crownmakesense.com/ https://brithaniabookjudges.com/ https://hughesroyality.com/ https://rhythmholic.com/ http://konfidence.cz/ https://nfxdigital.com/ https://muscadinepdx.com/ https://oncoswisscenter.com/ https://www.turunclifehotel.com/bandar89/ bandar89 https://www.medboxrx.com/ https://www.kupujmo-lokalno.hr/ https://www.english-chesterfields.co.uk/wp-includes/images/