Infopenerbangan.com, -Kepolisian Ceko berhasil menangkap seorang penumpang berkewarganegaraan polandia karena melontarkan ancaman bom pada penerbangan maskapai Enter Air.
Ancaman bom itu dilontarkan oleh salah satu penumpang yang tidak disebut identitasnya. Namun penumpang itu diketahui berkewarganegaraan Polandia.
Akibat itu, pesawat maskapai Polandia, Enter Air, terpaksa mendarat darurat di Praha, Republik Ceko.
Seperti dilansir Reuters dan AFP, Sabtu (31/12/2016), pesawat ini tengah terbang dari Las Palmas di Spanyol menuju Warsawa di Polandia pada Jumat (30/12) waktu setempat saat ancaman bom muncul. Pesawat jenis Boeing 737 ini membawa 160 penumpang dan awak, yang kebanyakan warga Polandia.
Disampaikan Menteri Dalam Negeri Ceko, Milan Chovanec, bahwa pesawat Polandia mendarat dengan selamat di Bandara Vaclav Havel, Praha dan diparkir di area yang jauh dari terminal utama.
“Seorang pria yang mengancam akan meledakkan bom jenis booby trap… kini ada di tangan kepolisian Ceko,” terang Chovanec kepada televisi setempat. (*/Rf)