Uncategorized

BEBERAPA MASKAPAI GLOBAL AKAN MENGUDARA LAGI BULAN DEPAN

PEDULI LINGKUNGAN, ETIHAD AIRWAYS TERAPKAN TANPA PLASTIK DALAM PENERBANGAN
Etihad Airways / Shasya A. Santoso

Infopenerbangan,- Beberapa maskapai penerbangan global kini mulai membuka kembali layanan penerbangannya pada musim ini. Meski begitu, maskapai yang beroperasi masih terbatas dan punya aturan baru terkait kebersihan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona.

Maskapai pertama yang akan kembali membuka penerbangannya adalah American Airlines. Maskapai asal Amerika Serikat tersebut akan melanjutkan layanan transatlantiknya dengan mengoperasikan penerbangan dari Dallas menuju Madrid di bulan Mei. Lalu di bulan berikutnya, American Airlines akan kembali terbang ke Dublin, London, dan Athena dari Chicago.

Selain itu, maskapai berkode AA ini juga akan melanjutkan kembali penerbangannya dari Miami ke Lima, Quito, Guayaquil, Santiago, dan Sao Paulo pada akhiri bulan ini.

Selain American Airlines, maskapai asal AS yang juga akan kembali membuka penerbangannya adalah United Airlines. Meski menangguhkan 90 persen layanannya di bulan April, maskapai penerbangan yang berbasis di Chicago ini masih mengoperasikan penerbangan terbatas ke Eropa dan Amerika Selatan.

Sekarang, United Airlines berencana membuka kembali layanannya dari Newark ke Paris, Shanghai, dan Tokyo, pada bulan Juni mendatang. Selain itu, maskapai berkode UAL ini juga akan membuka kembali layanan penerbangannya ke San Francisco, Beijing, Chengdu, Shanghai, dan Frankfurt.

Lalu yang ketiga ada Etihad Airways akan melanjutkan penerbangan penumpang reguler mulai 16 Mei.

Dalam keterangan resmi, maskapai asal Timur Tengah itu akan mengutamakan keamanan bagi penumpangnya.

“Tujuan kami adalah secara bertahap kembali ke jadwal penerbangan yang lebih lengkap segera setelah kami aman melakukannya, tetapi untuk saat ini, penerbangan kami tetap ditangguhkan dan akan kembali pada 16 Mei,” tulis pernyataan pihak maskapai.

Etihad juga menegaskan bahwa mereka akan tetap mengoperasikan penerbangan repatriasinya hingga 31 Mei.

Selanjutnya ada Qatar menjadi salah satu negara yang telah mempertahankan layanan penerbangannya ke 30 destinasi selama pandemi virus corona. Mengutip Forbes, salah satu rute yang masih dibuka adalah penerbangan ke Dallas dan Chicago.

Qatar Airways secara bertahap akan membuka kembali layanan penerbangannya ke 80 rute penerbangan pada akhir Juni. Penerbangan itu termasuk rute menuju London, Dublin, Manchester, dan Edinburgh.

Korean Air akan segera membuka kembali layanannya di 32 rute internasional di bulan Juni mendatang. Rute tersebut termasuk penerbangan ke Washington DC, Seattle, Vancouver, Toronto, Frankfurt, Beijing, dan Kuala Lumpur.

Turkish Airlines jadi maskapai berikutnya yang akan melanjutkan kembali layanan penerbangannya ke 19 negara di bulan Juni mendatang. Sebelumnya, maskapai asal Turki ini telah menangguhkan penerbangannya akibat merebaknya pandemi virus corona.

Selain itu, Turkish Airlines juga berharap dapat meningkatkan kapasitasnya ke 99 negara pada bulan September nanti.

Tap Portugal juga akan melanjutkan sejumlah penerbangan internasionalnya mulai 18 Mei. Maskapai asal Portugal tersebut akan terbang kembali ke beberapa rute, seperti Barcelona, Brussels, Dublin, London, Madrid, Newark, dan Ponta Delgada (Azores). Sementara itu, penambahan rute lainnya rencananya akan dimulai pada akhir musim panas.

Terakhir, Wizz air menjadi maskapai yang juga akan kembali mengudara di tengah pandemi virus corona. Meski dilarang tak melakukan penerbangan yang tidak penting, maskapai bertarif rendah ini telah mengumumkan lima rute baru untuk musim panas.

Mengutip Guardian, mulai Juli, Wizz Air akan terbang dari London (Luton) ke Faro, Portugal, Corfu, Heraklion, Rhodes, dan Zakynthos di Yunani.

Wizz Air juga akan meluncurkan layanannya di Abu Dhabi untuk pertama kali. Layanan penerbangan tersebut menghubungkan UEA ke Budapest dan Bucharest pada bulan Juni. Serta, Cluj-Napoca (Rumania) Katowice (Polandia), dan Sofia (Bulgaria) pada September mendatang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close
gudanggacor
https://bridgejunks.com/ https://crownmakesense.com/ https://brithaniabookjudges.com/ https://hughesroyality.com/ https://rhythmholic.com/ http://konfidence.cz/ https://nfxdigital.com/ https://muscadinepdx.com/ https://oncoswisscenter.com/ https://www.turunclifehotel.com/bandar89/ bandar89 https://www.medboxrx.com/ https://www.kupujmo-lokalno.hr/ https://www.english-chesterfields.co.uk/wp-includes/images/