InfoPenerbangan, – PT . Garuda Indonesia Tbk mulai membuka penerbangan langsung Shanghai – Jakarta pulang pergi yang akan mulai beroperasi pada 17 Mei 2023 mendatang.
Irfan Setiaputra, Direktur Utama Garuda Indonesia mengatakan, Ini merupakan salah satu komitmen Garuda dalam mendukung pariwisata nasional untuk mendorong peningkatan kunjungan wisata mancanegara (wisman) ke Indonesia.
Dengan menggunakan armada A330-300 yang berkapasitas hingga 287 penumpang ini, akan beroperasi sebanyak dua kali setiap minggu untuk melayani rute penerbangan Shanghai – Jakarta Pulang Pergi.
Penerbangan Shanghai – Jakarta pulang pergi tersebut akan dilayani dengan nomor penerbangan GA-895, yang dijadwalkan berangkat dari Shanghai Pudong International Airport pada pukul 10.05 LT dan Tiba di Soekarno Hatta international Airport pada pukul 15.20 WIB.
Sedangkan, penerbangan Jakarta – Shanghai akan diberangkatkan dari Soekarno Hatta International Airport, dengan GA- 894 Pada pukul 23.55 WIB dan dijadwalkan tiba di Shanghai Pudong International Airport pada PUKUL 07.05 LT.
Irfan melanjutkan, Bahwasanya Tiongkok merupakan pangsa pasar yang sangat potensial bagi Garuda Indonesia. Dengan proyeksi jumlah kunjungan wisman Tiongkok ke indonesia yang dapat menyentuh 253 ribu pengunjung di tahun 2023 ini.
Pengoperasian layanan ini diharapkan tidak hanya akan memberikan ragam pilihan penerbangan menuju berbagai destinasi unggulan di Indonesia namun juga dapat berkontribusi terhadap pemulihan ekonomi di berbagai destinasi domestik unggulan nasional.
Penerbangan Shanghai – Jakarta PP ini, nantinya akan melengkapi penerbangan dari Tiongkok menuju Indonesia, yang sudah beroperasi mulai Februari 2023 yakni rute penerbangan Guangzhou – Jakarta Pulang Pergi. Adapun harga tiket Shanghai – Jakarta pulang pergi tersebut ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 6,6 juta. (*)