infopenerbangan.com -Peresmian penerbangan nonstop Jakarta – London tersebut ditandai dengan pelepasan penerbangan GA 086 Jakarta – London di terminal 3 bandara Soekarno-Hatta. Tangerang.Dan penerbangan ini ditempuh secara langsung.
Pahala Nugraha Mansury selaku Direktur Utama Garuda Indonesia mengungkapkan layanan penerbangan nonstop tersebut merupakan bagian dari upaya Garuda Indonesia untuk menghadirkan konektivitas tanpa batas (seamless connectivity) kepada para pengguna jasa ke United Kingdom (UK) melalui layanan penerbangan nonstop tercepat antara Jakarta dan London dengan durasi penerbangan di bawah 15 jam.
Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik dan Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Mancanegara Kementerian Pariwisata RI, I Gde Pitana ikut turut hadir menyaksikan di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang.
“Dengan dioperasikannya layanan ini, maka Garuda Indonesia akan menjadi satu-satunya maskapai yang memiliki layanan penerbangan nonstop tercepat, nyaman dan efisien dari Indonesia ke UK dan Eropa. Operasional penerbangan nonstop ini juga merupakan upaya kami untuk mengoptimalisasikan jaringan penerbangan sesuai program restrukturisasi rute yang tengah dilaksanakan perusahaan,” ujar Pahala.
“Saat ini kami menerbangkan dengan pesawat boeing 777, dengan tiga kali dalam seminggu. Tidak menutup kemungkinan kedepan akan kami tingkatkan lagi menjadi empat kali,” papar Pahala.
Pahala menambahkan, layanan penerbangan nonstop Jakarta – London tersebut juga merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk memaksimalkan potensi trafik traveling wisatawan Indonesia menuju London dimana sebesar 58 persen kunjungan market Indonesia ke London adalah untuk melakukan kegiatan leisure.
Penerbangan nonstop Jakarta – London berangkat dari Jakarta Pukul 12.05 waktu setempat melalui penerbangan GA 086 dan tiba di London Pukul 03.00 waktu setempat. Sementara itu penerbangan London – Jakartan berangkan dari Bandara Heathrow, London Pukul 04.55 waktu setempat dan tiba di Bandara Soekarno Hatta, Jakarta pukul18.55 waktu setempat.
Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik mengatakan akan banyak dampaknya bagi pariwisata dan hubungan antarkedua negara. “Saya yakin dampaknya akan sangat besar, tahun lalu jumlah wisatawan dari Inggris menjadi yang terbesar dari Eropa, dengan adanya penerbangan langsung ini tentu kedepan akan meningkatkan jumlah wisatawan,” ucapnya.
“Saya kira ini langkah yang sangat nyata dan sangat penting,” pungkasnya.
BACA JUGA :
- Garuda Indonesia Raih Penghargaan 2017 World Branding Awards
Garuda Indonesia Dan Yayasan Kanker Indonesia Fasilitasi Edukasi Program Paliatif Kanker
Garuda Indonesia Siap Layani Rute Silangit – Singapura Mulai 28 Oktober 2017