Infopenerbangan,- Kebakaran terjadi di bandara domestik Khon Kaen, Thailand dan menyebabkan penerbangan di bandara tersebut dialihkan untuk sementara.
Dilansir Reuters, Jumat (26/1/2018), otoritas bandara menyatakan bandara ditutup setelah dilalap api. Diduga api muncul dipicu dari arus pendek listrik.
Kebakaran menyebabkan listrik padam dan evakuasi darurat terhadap lebih dari 1.000 penumpang yang sedang menunggu keberangkatan pesawat.
Petugas layanan darurat yang merespons cepat melaporkan api muncul sekitar pukul 07.00 waktu setempat dari lantai 3 bangunan, kemudian menyebar secara cepat ke atap dan merusak sistem saluran udara.
“Berapa lama bandara ditutup, belum diketahui karena masih diselidiki,” kata seorang petugas humas otoritas penerbangan sipil Thailand.
Petugas menyebut penerbangan dialihkan sementara ke Bandara Udon Thani. Pihak berwenang juga masih mempertimbangkan, apakah bandara bisa dibuka kembali pada sore hari atau tidak. (*/NP)